29 November 2009

kesimpulan PERAN AKUNTAN


PERAN AKUNTAN

Para akuntan akan banyak terlibat melalui tiga cara :sebagai pengguna sistem, sebagai desainer sistem, dan sebagai auditor sistem. Berikut adalah pembagian-pembagiannya:

AKUNTANSI SEBAGAI PENGGUNA

Dalam kebanyakan perusahaan, fungsi akuntansi adalah pengguna layanan computer yang terbayak. Seorang akuntan haruslah mampu menspesifasikan berbagai aturan dan teknik yang akan di gunakan. Persyaratan pengendalian internal dan algoritme khusus seperti untuk model depresiasi. Partisipasi akuntan dalam pengembangan system haruslah secara aktif dan bukan pasif.

AKUNTAN SEBAGAI DESAINER

Apresiasi terhadap tanggung jawab akuntan untuk desain sistem di dasarkan pada perspektif historis yang dari dulu merupakan alat informasi bisnis. Para akuntan biasanya bertangung jawab dalam menilai kebutuhan informasi para pengguna, menetapkan isi, dan format output laporan. Berbagai sistem tradisional ini bersifat fisik, dapat diamati, dan jelas. Berbagai prosedur untuk memproses informasi bersifat manual, dan media untuk menyalurkan serta menyimpan data adalah kertas.Dengan masuknya komputer, prosedur manual digantikan oleh program komputer, dan catatan disimpan secara magnetis.

AKUNTAN SEBAGAI AUDITOR SISTEM

Audit ( auditing ) adalah bentuk dari pembuktian laporan keuangan independen yang dilakukan oleh ahli-auditor-yng menyatakan pendapat mengenai kewajaran laporan keuangan perusahaan. Layanan ini sering kali disebut sebagai fungsi pembuktian ( attes function ). Para auditor membentuk opini mereka berdasarkan pada proses yang sistematis.

0 komentar:

Posting Komentar